Pengabdian dan Loyalitas sebagai Dokter Kepresidenan Republik Indonesia

Penulis: Brigjen TNI (Purn) Dr. dr. H. Mardjo Soebiandono, Sp.B

Jumlah Halaman: 240

Ukuran Buku 15 x 23 cm

Sinopsis:

Buku ini menyajikan berbagai pengalaman dan kiprah serta dedikasi Brigadir Jenderal TNI Purn Dr. dr. H. Mardjo Soebiandono, Sp.B dalam pengabdian tugas kepada Bangsa dan Negara. Pengalaman penugasan beliau sebagai Prajurit Kesehatan Angkatan Darat dan pengalaman dalam penugasan negara yang diberikan kepercayaan tugas sebagai Dokter Pribadi Presiden RI dan selanjutnya diberikan kepercayaan tugas menjadi Ketua Dokter Kepresidenan (TDK) RI periode 2004 s,d 2009, beliau tuangkan menjadi sebuah karya tulisan dan menjadi catatan perjalanan hidup.

Beliau telah menjadi Dokter Kepresidenan beberapa Presiden RI, yaitu Presiden RI ke-2, Jenderal Besar TNI Soeharto dan Presiden RI ke-6, Bapak Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono. Pada awal 2008, beliau mendapat amanah menjabat Direktur Utama PT Pertamina Bina Medika (Pertamedika) serta berkesempatan menangani perawatan kesehatan Pak Harto mantan Presiden RI sampai akhir hayat Beliau pada hari Minggu tanggal 27 Januari 2008 yang mangkat dalam kebesaran; dan berikutnya tahun 2009-2014 tetap sebagai Anggota Tim Dokter Kepresidenan (TDK) RI walaupun tidak menjadi ketua lagi.