
Putri Junjung Buih (Audiobook))
Pengarang: Tim Penyusun Cerita Rakyat Laboratorium Pancasila IKIP Malang
Durasi: 12:58
Sinopsis:
Putri Kayangan adalah putri dari Raja Kalimantan. Suatu hari Putri Kayangan terserang penyakit kulit yang mengerikan dan mudah menular. Banyak tabib yang didatangkan namun penyakit putri tak kunjung sembuh.
Rakyat yang merasa takut tertular mengirimkan wakil mereka untuk menghadap Baginda. Mereka memberikan dua pilihan, yaitu mengasingkan Putri Kayangan atau rakyat yang akan menyingkir dari kerajaan. Dengan berat hati Raja memilih untuk mengasingkan sang putri.
Bagaimanakah nasib Putri Kayangan selanjutnya? Mengapa ia kemudian diberi nama Putri Junjung Buih?